Sambut HUT RI, Komunitas PBI Jakarta Gelar Jalan Sehat dengan Kebaya Merah Putih
N/A • 11 August 2022 10:56
SHARE NOW
Perempuan Berkebaya Indonesia (PBI) Provinsi Jakarta dan Komunitas Indonesia mengkampanyekan kegiatan sehat berkebaya dengan kegiatan jalan santai sambil menari. Kampanye ini sekaligus menjadi ajang Road Show Kebaya Goes to UNESCO menjelang HUT ke-77 RI.
Kegiatan jalan santai ini dilakukan dengan rute fX Sudirman-Bundaran HI. Seluruh peserta diwajibkan memakai kebaya warna merah putih. Tujuan diadakannya sehat berkebaya ini untuk mengajak perempuan Indonesia beramai-ramai menggunakan kebaya sebagai upaya mempersatukan Indonesia dan peringatan 17 Agustus serta membangkitkan rasa nasionalisme.
Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, semakin banyak perempuan yang mulai berkebaya dan mulai melestarikan kebaya sebagai warisan budaya Indonesia.