Seorang Pria Tertangkap Basah Mencuri Saat Kebakaran Depo Pertamina Plumpang
N/A • 4 March 2023 05:29
SHARE NOW
Di tengah kebakaran permukiman imbas dari kebakaran depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara, seorang pria ditangkap warga, Jumat (3/3/2023) malam. Pria tersebut tertangkap basah saat mencuri di sebuah toko yang tidak jauh dari lokasi kejadian.
Pelaku memanfaatkan situasi gelap gulita di kawasan permukiman warga di sekitar lokasi kebakaran. Pemadaman aliran listrik di wilayah permukiman warga yang terkena imbas kebakaran dilakukan untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan.
Pelaku langsung dibawa petugas untuk diserahkan ke pihak berwenang, guna menghindari amukan massa.