NEWSTICKER

PSP Foundation & Garpu NasDem Sumut Serap Aspirasi Masyarakat Medan

N/A • 1 March 2023 06:27

Anggota DPR Kota Medan fraksi Partai NasDem bersama Garda Pemuda NasDem Sumut dan Prananda Surya Paloh Foundation melakukan sosialisasi produk hukum daerah tentang sistem kesehatan kepada ratusan masyarakat Kota Medan. Selain itu, kegiatan ini juga menampung aspirasi masyarakat setempat.

Dalam kegiatan ini, melalui Ketua Garda Pemuda NasDem Sumut, Defri Noval Pasaribu, dan Anggota DPR Kota Medan fraksi Partai NasDem, Habiburrahman Sinuraya, berjanji akan menyelesaikan segala keluhan masyarakat yang tidak pernah dipenuhi Pemkot Medan dan Pemprov Sumut.
 
Perwakilan tim Prananda Surya Paloh Foundation yang turut hadir mengatakan Prananda Surya Paloh selaku anggota DPR RI Fraksi Partai NasDem akan berkordinasi ke sejumlah menteri untuk menyalurkan bantuan kepada masyarakat di antara pendidikan dan kesehatan.

Sementara itu, ada beberapa keluhan warga yang selama ini tidak pernah dipenuhi yakni pembangunan infrastruktur drainase dan keamanan.

Masyarakat berharap Partai NasDem mampu berikan ketegasan kepada Polda Sumut, Polrestabes Medan, Pemkot Medan dan Pemprov Sumut.
(Rezahra Nurjannah)
';